Bersama ini kami sampaikan informasi Tentang Beasiswa GEM ITB 2025: Pendidikan Sains 4.0 dengan Subsidi Penuh untuk Pendidik Sebagai berikut:
Wah, kabar baik nih buat para guru sains dan calon pendidik masa depan!
Institut Teknologi Bandung (ITB) resmi membuka pendaftaran program Beasiswa GEM Pendidikan Sains 4.0, sebuah skema bantuan yang menawarkan subsidi Biaya Penyelenggaraan Pendidikan (BPP) sebesar 100 persen untuk jenjang magister dan doktor multidisiplin.
Program beasiswa ini jadi bagian dari empat jenis Beasiswa GEM, yakni GEM Magister Pendidikan Sains 4.0, GEM Magister Teknologi Kesehatan, GEM Magister Material Baterai, dan GEM Doktor Material Baterai.
Khusus untuk guru atau calon guru sains, fisika, kimia, dan matematika, kesempatan besarnya ada di beasiswa GEM Pendidikan Sains 4.0.
Apa Itu Beasiswa GEM Pendidikan Sains 4.0?
Dikutip dari laman Sekolah Pascasarjana ITB, dunia pendidikan sedang bersiap menyambut era revolusi 4.0. Perubahan gaya belajar murid dan cara mengajar guru membuat peningkatan kompetensi jadi kebutuhan yang tak bisa ditunda lagi.
Nah, menjawab tantangan ini, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam ITB membuka Program Magister Multidisiplin Pendidikan Sains 4.0.
Kolaborasi antara Magister Pengajaran Fisika dan Magister Sains Komputasi ini dirancang untuk guru atau calon guru sains SMP/MTs dan SMA/MA/SMK, baik lulusan S1 pendidikan sains maupun guru lulusan S1 non-pendidikan.
SPS ITB menegaskan bahwa Pendidikan Sains 4.0 diperlukan Indonesia karena mampu meningkatkan kualitas guru, memperluas akses pendidikan, memperkuat kompetensi teknologi informasi, hingga mempersiapkan tenaga kerja masa depan yang lebih kompetitif.
Syarat Daftar Beasiswa GEM Pendidikan Sains 4.0
Agar bisa ikut seleksi, peserta wajib memenuhi syarat berikut:
Demikian kami sampaikan informasi Beasiswa GEM ITB 2025: Pendidikan Sains 4.0 dengan Subsidi Penuh untuk Pendidik semoga bermanfaat.
Web Populer: Biaya | Info Kerja | Polling | Berita | Lowongan Kerja
