Beasiswa BUMI Scholar Program D3, D4, dan S1, Deadline 30 September 2020


Bersama ini kami sampaikan informasi Beasiswa BUMI Scholar Program D3, D4, dan S1, Berikut ini:

Bagi kamu para mahasiswa D3, D4 ataupun S1 di Indonesia yang sedang mencari beasiswa, mungkin beasiswa ini bisa menjadi pilihan kamu. Sebuah organisasi di Indonesia yang bernamakan BUMI Scholar, kini tengah menawarkan beasiswa pada anak negeri. Beasiswa Unggul Muda Indonesia (BUMI) sendiri adalah sebuah organisasi yang bergerak di bidang pendidikan sebagai wadah pengembangan diri dan pendidikan karakter kepada masyarakat Indonesia.

Beasiswa yang di berikan bernama Beasiswa Tunai Bumi. Beasiswa ini mencangkup uang bulanan, pembinaan, dan mentoring selama satu semester bersama mentor yang expert di bidang jurusan penerima beasiswa.

Selain menjadi wadah pengembangan diri dan pendidikan karakter kepada masyarakat, Beasiswa Unggulan Muda Indonesia (BUMI) juga menyediakan form untuk donatur tetap. Para donatur tetap ini diminta untuk mengisi google formulir yang telah disedikan oleh BUMI Scholar agar donatur lebih mudah untuk menghubungi sobat bestari dan mendapatkan gambaran terkait kontrak mana yang dipilih oleh sobat bestari(panggilan akrab untuk orang-orang yang menjadi pembaca maupun pendengar informasi yang diberikan oleh Beasiswa Unggulan Muda Indonesia).

Baca Juga:   Beasiswa AIS Program International Baccalaureate (IB) untuk Pelajar SMA Kelas 10, Deadline  30 APRIL 2021

CANGKUPAN BEASISWA :

1. Uang sebesar Rp. 600.000/bulan (1 semester)
2. Program motivasi pelatihan bumi (BTMP)
3. Program mentoring online
4. Peningkatan prestasi

PERSYARATAN :

1. Mahasiswa aktif S1 / D3 / D4 dari PTN atau PTS di Indonesia
2. Semester 3 dan 5
3. Indeks Prestasi Kumulatif minimal 3,25 (IPK secara kumulatif)
4. Aktif berorganisasi atau berkomunitas

*Seluruh institusi perguruan tinggi, baik PTN maupun PTS bisa mendaftar. Termasuk politeknik, PTKIN, dan lain-lain yang sederajat. Kesempatan terbuka luas untuk mahasiswa D3/D4/S1.

PENDAFTARAN :

Pengajuan Beasiswa Tunai Bumi bisa di lakukan pada laman http://bit.ly/BeasiswaTunaiBUMI.

Lengkapi semua kolom formulir online tersebut, kemudian upload semua persyaratan yang dibutuhkan. Jangan lupa upload foto kamu pada feed instagram menggunakan twibbon yang dapat diunduh di (bit.ly/TwibbonBTB) dan tag minimal 5 orang teman terdekatmu. Screenshoot twibbon yang telah kamu upload untuk di-input di laman pendaftaran. Siapkan semua dokumen persyaratan yang sudah digabungkan dalam 1 format PDF. Pendaftaran BTB ini akan ditutup pada tanggal 30 September 2020 pukul 17.00 WIB.

Baca Juga:   BSc Scholarships in Computer Eng at Politecnico di Torino

PROSES SELEKSI :

  1. Seleksi Administrasi : form, melampirkan CV, KHS/Transkip kumulatif, Surat aktif kuliah, surat aktif organisasi, sertifikat penghargaan/prestasi (akademik & non-akademik) selama 3 tahun terakhir.
  2. Pembuatan Essay : 50 orang terpilih
  3. Interview : 25 orang terpilih
    a. One on one by call
    b. By Grup
  4. BTB Awardee Selected

Beasiswa Tunai BUMI tidak terikat oleh Instansi manapun. Sebab seluruh pendanaan berasal dari donatur tetap. Selain itu, bagi kamu yang baru masuk ke dalam organisasi di kampus, jika kamu belum bisa mendapatkan surat aktif organisasi, kamu bisa menggantinya dengan surat keterangan lulus seleksi dari ketua organisasi/komunitas yang bersangkutan. Beasiswa ini telah di buka sejak 17 September sampai dengan 30 September 2020.

Baca Juga:   Program S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar Universitas Esa Unggul (UEU) Jakarta

Pihak Beasiswa.ID hanya membantu menyebarkan informasi beasiswa yang ada. Apabila ada yang ingin ditanyakan lebih lanjut, silahkan menghubungi kontak berikut :

Ig : @bumischolar
E : [email protected]
Telp. : +6285719228862

Demikian informasi yang dapat kami berikan, semoga bermanfaat.


Web Populer: Biaya | Info Kerja | Polling | Berita | Lowongan Kerja

Bikin Polling di PollingKita.com, Informasi Lowongan Kerja di www.InfoKerja.net, Informasi Biaya di www.Biaya.info