Bersama ini kami sampaikan Informasi Beasiswa di Ton Duc Thang University , Berikut ini:
Nama kampus ini mungkin tidak sefamiliar dengan universitas-universitas di Asia lainnya. Tapi di Vietnam, Ton Duc Thang University (TDTU) adalah salah satu university riset terkemuka yang memiliki cukup banyak peminat. Salah satu program yang rutin ditawarkan oleh Ton Duc Thang University adalah beasiswa internasional. Beasiswa dengan kuota cukup banyak yang bisa diraih bagi pelajar-pelajar asing yang ingin melanjutkan kuliah di TDTU.
Bagian Penerimaan TDTU menyampaikan tahun 2020, TDTU menyediakan 300 lebih kuota beasiswa S1 bagi pelajar internasional termasuk dari Indonesia yang ingin melanjutkan kuliah jenjang sarjana di Ton Duc Thang University. Beasiswa S1 tersebut merupakan beasiswa full mencakup 100 % biaya kuliah dan biaya asrama di TDTU. Jadi, kandidat yang terpilih akan dibebaskan dari biaya studi serta disediakan fasilitas tempat tinggal berupa asrama.
Meski tidak mencakup biaya hidup, visa, dan biaya lain, namun bagi Anda yang tidak ingin terbebani dengan biaya kuliah, program beasiswa Ton Duc Thang University ini patut dipertimbangkan. Durasi perkuliahan berlangsung selama 4 tahun untuk program berbahasa Inggris dan 5 tahun untuk program berbahasa Vietnam (termasuk 1 tahun kursus bahasa Vietnam).
Nantinya, pelamar bisa memilih jurusan berbahasa pengantar Vietnam, pengantar Vietnam dan Inggris, atau jurusan yang berbahasa pengantar Inggris saja. Syaratnya jika Anda memilih program berbahasa Inggris, pelamar harus memiliki skor IELTS ≥ 5.0 atau kualifikasi yang setara.
Program S1 Berbahasa Inggris:
1. Business Administration (in Hospitality Management)
2. Marketing
3. International Accounting
4. English
5. Biotechnology
6. Computer Science
7. Software Engineering
8. Automation and Control Engineering
9. Civil Engineering
10. Finance and Banking
11. Vietnamese Studies (in Tourism & Tourism Management)
Persyaratan:
1. Pelamar internasional harus lulus SMA/sederajat
2. Untuk program S1 berbahasa Inggris, pelamar internasional harus memiliki IELTS ≥ 5.0 atau kualifikasi yang setara
Dokumen aplikasi:
1. Formulir aplikasi (Unduh)
2. Ijazah SMA/sederajat atau surat keterangan lulus
3. Transkrip nilai SMA/sederajat
4. Sertifikat kemampuan bahasa Inggris
Pendaftaran:
Lengkapi semua dokumen aplikasi yang diperlukan di atas, kemudian scan dokumen dan kirim ke email: [email protected]
Tunggu jawaban email dalam tiga hari. Dokumen yang dikirim akan dievaluasi apakah memenuhi syarat untuk diterima kuliah dan juga beasiswa.
Dokumen aplikasi diterima paling lambat 15 September 2020 untuk perkuliahan yang dimulai 15 Oktober 2020. Hasil seleksi akan diumumkan 25 September 2020.
Atau paling lambat 30 November 2020 untuk perkuliahan yang dimulai 15 Januari 2021. Dan hasil seleksi diumumkan 10 Desember 2020.
Bila lolos seleksi Anda akan diberitahukan dokumen fisik yang harus dibawa dan diajukan langsung ke kampus saat kedatangan pertamakali sebelum perkuliahan dimulai.
Kontak:
[e] [email protected]
[t] +84944 869 244 or +842837755108
[w] http://cis.tdtu.edu.vn/
Demikian informasi yang dapat kami berikan mengenai Beasiswa di Ton Duc Thang University, semoga bermanfaat
Web Populer: Biaya | Info Kerja | Polling | Berita | Lowongan Kerja
Bikin Polling di PollingKita.com, Informasi Lowongan Kerja di www.InfoKerja.net, Informasi Biaya di www.Biaya.info