Fully Funded: Jakarta Sister City Youth Program – Beijing 2018


Dinas Pemuda dan Olahraga DKI Jakarta mengundang para muda warga Jakarta untuk ikut mendaftar menjadi calon duta kota Jakarta dalam kegiatan Jakarta Sister City Youth Program 2018 yang akan diselenggarakan di Beijing, China. Kegiatan yang berupa youth camp ini merupakan sarana bagi para duta muda Jakarta untuk bisa belajar dari permasalahan yang dihadapi kota Beijing dan bagimana solusinya. Pemerintah DKI menanggung semua biaya kecuali keperluan pribadi masing-masing peserta.
Persyaratan Umum:
  • Warga DKI Jakarta (dibuktikan dengan KTP yang masih berlaku)
  • Usia 18-25 tahun
  • Pendidikan minimal lulusan SMA sederajat
  • Belum menikah
  • Mampu berkomunikasi dalam bahasa Inggris (lisan dan tulisan)
  • Wajib memiliki paspor yang masih berlaku
Baca Juga:   Unilever Young Entrepreneurs Awards 2018, Deadline 29 Juni 2018

Prosedur dan Batas Akhir Pendaftaran:

Para pendaftar harus menyiapkan video berdurasi 1 menit dengan tema: “Why do you think, you deserve to be the next representative of Jakarta for Sister City Program in Beijing, People’s Republic of China?” dan harus diunggah ke Instagram masing-masing. Siapkan juga Curriculum Vitae untuk diunggah pada saat mendaftar. Pendaftaran secara online melalui Laman Pendaftaran paling lambat tanggal 28 Juni 2018. Apabila ada hal yang perlu ditanyakan perihal program ini bisa menghubungi Angga (082221198963) atau Scherzo (081218302188).

Informasi lebih lengkap bisa dibaca di situs resmi Jakarta Sister City Youth Program.

Bikin Polling di PollingKita.com, Informasi Lowongan Kerja di www.InfoKerja.net, Informasi Biaya di www.Biaya.info