Site icon Pusat Informasi Beasiswa

Lomba Karya Tulis Akademis Berhadiah Wisata ke Korea Selatan, Deadline 30 September 2018.

The ASEAN-Korea Centre, sebuah lembaga kerjasama antar pemerintah negara-negara ASEAN dengan Korea Selatan, kembali memberi kesempatan kepada mahasiswa aktif S1 serta S2 dari ASEAN dan Korsel untuk ikut serta dalam lomba karya tulis yang diberi nama 2018 ASEAN-KOREA Academic Essay Contest.
Akan dipilih 15 pemenang, 1 orang dari masing-masing negara ASEAN dan 5 orang dari Korea Selatan. Para pemenang ini akan diundang menghadiri The ASEAN-Korea Youth Academic Workshop untuk presentasi karyanya. Karya terpilih akan dimuat di serial publikasi Young Perspectives. Para pemenang juga akan mendapat hadiah berupa wisata gratis ke Korsel (untuk pemenang dari ASEAN).

Untuk tahun ini ada empat tema yang bisa dipilih yaitu:

  1. ASEAN’s Contributions for Peace on the Korean Peninsula
  2. Forging Towards a Prosperous ASEAN Economic Community
  3. Unity in Diversity: Building an ASEAN Identity
  4. A Cooperation Model for Korea’s New Southern Policy

Syarat dan Ketentuan Umum:

Pengumpulan karya tulis, abstrak, serta Formulir Pendaftaran, dilakukan secara online melalui Formulir Pengiriman Karya Tulis. Batas akhir pengumpulan karya tulis tanggal 30 September 2018. Apabila ada pertanyaan terkait lomba ini silakan disampaikan via email: essay@aseankorea.org.

Informasi lengkap mengenai lomba ini bisa dibaca di situs resmi ASEAN-Korea Centre.

Exit mobile version