Program S1 Teknik Arsitektur Universitas Kristen Duta Wacana (UKDW) Yogyakarta



Warning: Trying to access array offset on value of type bool in /home/pusat/public_html/wp-content/themes/mh-magazine/includes/mh-custom-functions.php on line 366

Deprecated: ltrim(): Passing null to parameter #1 ($string) of type string is deprecated in /home/pusat/public_html/wp-includes/formatting.php on line 4477

Visi

Menjadi Program Studi Teknik Arsitektur yang terpercaya untuk menghasilkan generasi profesional mandiri di bidang rancang bangun lingkungan binaan yang berkelanjutan berdasarkan keadilan, kesetaraan dan kasih.

Misi

1. Menyelenggarakan pendidikan arsitektur yang berorientasi pada pencapaian standar kompetensi profesi.

2. Mewujudkan proses pembelajaran yang mengembangkan kepekaan wawasan lingkungan hidup, kearifan lokal, sosial dan budaya.

3. Menumbuhkembangkan nilai-nilai kreatif, inovatif, adaptif, mandiri dan tanggap terhadap perkembangan ilmu pengatahuan, seni dan teknologi.

4. Melakukan pengabdian pada masyarakat yang berorientasi pada pemberdayaan masyarakat dan pelestarian lingkungan binaan.

5. Melaksanakan penelitian di bidang arsitektur yang difokuskan pada pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi rancang bangun.

6. Memperluas dan mengoptimalkan jejaring untuk mendukung

Kompetensi Kelulusan dan Prospek Karir

Pendidikan yang diberikan berorientasi pada pencapaian standar kompetensi profesi yang mengacu kepada Standar Kompetensi Arsitek IAI dan International Union of Architects (UIA), dengan mengembangkan kepekaan wawasan lingkungan hidup, kearifan lokal, sosial dan budaya, disamping menumbuhkembangkan nilai-nilai kreatif, inovatif, adaptif, mandiri, entrepreneur, serta tanggap terhadap perkembangan ilmu pengetahuan, seni dan teknologi. Prospek Karir Sarjana Arsitektur sangatlah luas, antara lain: Perancang Bangunan; Konsultan Arsitektur; Estimator; Kontraktor Bangunan Rumah, Gedung, Pabrik, Kawasan Perumahan, Kawasan Industri; Dosen; Peneliti; LSM dan sebagainya.

Kurikulum

Sem. Kode Matakuliah SKS
Bebas  MH2042 Etika  2
 MH2022 Apresiasi Seni  2
 MH2032 Apresiasi Musik  2
 MH2012 HAM dan Demokrasi  3
I  MH1013 Pend. Agama Kristen  3
 TA1013 Sejarah Arsitektur 1  3
 TA1023 Teori Arsitektur 1  3
 TA1036 Studio Perancangan Arsitektur 1 *)  6
 TA1044 Struktur dan Konstruksi 1 *)  4
Total SKS Semester I  19
II  TA2053 Bahasa Inggris Terapan  3
 TA2063 Sejarah Arsitektur 2  3
 TA2073 Teori Arsitektur 2  3
 TA2086 Studio Perancangan Arsitektur 2 *)  6
 TA2094 Struktur dan Konstruksi 2 *)  4
Total SKS Semester II  19
III  MH1023 Kewarganegaraan  3
 TA3103 Teknologi Bahan 1  3
 TA3113 Metode Perancangan 1  3
 TA3126 Studio Perancangan Arsitektur 3 *)  6
 TA3134 Struktur dan Konstruksi 3 *)  4
Total SKS Semester III  19
IV  TA4143 Mekanika Teknik  3
 MH1033 Bahasa Indonesia  3
 TA4153 Teknologi bahan 2  3
 TA4163 Metode Perancangan 2  3
 TA4176 Studio Perancangan Arsitektur 4 *)  6
 TA4184 Struktur dan Konstruksi 4 *)  4
Total SKS Semester IV  22
V  MH1053 Ilmu Sosial dan Budaya Dasar  3
 TA5193 Fisika bangunan 1  3
 TA5203 Arsitektur Kampung Kota 1  3
 MK Pilihan Wajib 1  3
 TA5216 Studio Perancangan Arsitektur 5 *)  6
 TA5224 Struktur dan Konstruksi 5 *)  4
Total SKS Semester V  22
VI  TA6233 Fisika Bangunan 2  3
 TA6243 Arsitektur Kampung Kota 2  3
 MK Pilihan Wajib 2  3
 MK Pilihan Wajib 3  3
 TA6253 Praktek Profesi  3
 TA6266 Studio Perancangan Arsitektur 6 *)  6
Total SKS Semester VI  21
VII  TA7274 Studio Perancangan Perkotaan *)  4
 MK Pilihan Wajib 4  3
 TA7283 Seminar Arsitektur  3
 TA7296 Studio Perancangan Arsitektur 7 *)  6
 MH6163 KKN / KKS  3
Total SKS Semester VII
 19
 VIII  TA8306 Tugas Akhir  6
 Total SKS Semester VIII  6
Baca Juga:   Pendaftaran Sekolah Tinggi Pariwisata AMPTA Yogyakarta 2017-2018

*) Matakuliah bersifat studio

Matakuliah Pilihan Wajib
Kode Matakuliah SKS
 TA5313 Arsitektur dan Energi  3
 TA5323 Arsitektur Interior  3
 TA5333 Alam dan Budaya **)  3
 TA5343 Bisnis Jasa Konstruksi  3
 TA5353 Arsitektur Religius **)  3
 TA5363 Perancangan Pencahayaan Arsitektural  3
 TA5373 Pengantar Perancangan Rumah Sakit  3
 TA5383 Lingkungan Perkotaan Informal **)  3
 TA5393 Arsitektur Pinggiran (Marginalized Architecture)  3
 TA5403 Tektonika Arsitektur  3
 TA5413 Arsitektur Lanskap  3
 TA5323 Arsitektur Digital  3
 TA5433 Arsitektur dan Film  3
 TA5443 Teknik Komunikasi Visual **)  3
 TA5453 Metode Penelitian Arsitektural  3
 TA5463 Computer Aided Design 2D  3
 TA5473 Computer Aided Design 3D  3
 TA5483 Non-Sexist City  3
 TA5493 Frugal Architecture  3
 TA5503 Sensuality in Design  3
Baca Juga:   Pendaftaran MAHASISWA BARU Universitas Atma Jaya Yogyakarta (UAJY) TA 2017/2018

**) = Matakuliah antar Program Studi

Fasilitas Pendukung

Berbagai fasilitas pendukung telah diadakan –dan akan terus diupayakan pengembangannya– yang hadir antara lain dalam wujud:

  1. Ruang kelas reguler
  2. Studio Perancangan
  3. Perpustakaan
  4. Teknologi informasi dan multimedia seperti e-class, e-kiosk dan konsultasi online

Untuk melaksanakan riset di bidang arsitektur, Program Studi Teknik Arsitektur telah dilengkapi dengan beberapa laboratorium, yaitu:

  1. Laboratorium PerancanganKoordinator: Gregorius Sri Wuryanto P. U., ST., M.Arch., Ph.D.Cand.

    Wakil: Yulianto, ST., M.Eng.

  2. Laboratorium Sejarah ArsitekturKoordinator: Ir. Mahatmanto, MT., Ph.D.Cand.

    Wakil: Ir. Priyo Pratikno, MT.

  3. Laboratorium PerkotaanKoordinator: Dr.-Ing. Ir. Paulus Bawole, MIP.
  4. Laboratorium InteriorKoordinator: Ir. Lusia Kristiani, MT.
  5. Laboratorium Teknologi Bahan dan KonstruksiKoordinator: Ir. Eddy Christianto, MT., IAI.
  6. Laboratorium Arsitektur DigitalKoordinator: Parmonangan Manurung, ST., MT., IAI.
  7. Laboratorium Fisika BangunanKoordinator: Ir. Henry Feriadi, M.Sc., Ph.D.

Kegiatan Rutin

  1. Makrab Atrivm
  2. Archie Life Music
  3. Yogyakarta Kampung Field School
  4. KKN Tematik Arsitektur
  5. KKL Tematik Arsitektur
  6. Sarasehan nasional Arsitektur

 

SYARAT PENDAFTARAN

  1. Pendaftar maksimal lulusan SMA IPA 2015 dan 2016 atau saat ini duduk di kelas 12 SMA IPA. TIDAK MENERIMA TRANSFER/PINDAHAN dan HOMESCHOOLING.
  2. Nilai rata-rata kognitif dalam Rapor Kelas 10 dan 11 (2 semester) dan kelas 12 (semester 1) minimal 75 atau B (syarat pendaftaran, bukan syarat penerimaan).
  3. Fotokopi Rapor Kelas 10-12 yang dilegalisir oleh sekolah.
  4. Foto terbaru ukuran 2×3 berwarna sebanyak 2 lembar dan 3×4: 1 lembar latar belakang warna.

PROSEDUR PENDAFTARAN (Kekurangan berkas paling lambat 2 hari sebelum Tanggal TES)

a. Pendaftaran di UKDW

  • Mengambil Formulir Pendaftaran  Jalur  Reguler  di  Kantor  Humas  dan  Admisi  dan  membayar  biaya  tes  sebesar  Rp 1.250.000,- (prodi Pendidikan Dokter) pada hari Senin – Jumat (pukul 08.00-15.00 WIB) dan Sabtu (pukul 08.00-12.00 WIB).
  • Mengisi Formulir Pendaftaran
  • Menyerahkan Formulir Pendaftaran dan dilengkapi syarat pendaftaran ke Kantor Humas dan Admisi UKDW, Jalan d Wahidin Sudirohusodo no. 5-25, Yogyakarta 55224.

SYARAT PENDAFTARAN                                                

  1. Saat ini duduk di kelas 12 SMA/SMK/Setara atau lulusan SMA/SMK/Setara. TIDAK MENERIMA TRANSFER/PINDAHAN.
  2. Fotokopi Rapor Kelas 10-12 yang dilegalisir oleh sekolah.
  3. Pendaftar bisa dari SMA IPA/IPS atau Setara dan SMK/Setara.
  4. Setiap pendaftar diperbolehkan memilih maksimal 2 program studi di UKDW.
  5. Foto berwarna terbaru ukuran 3×4= 1 lembar dan 2×3= 2 lembar.

PROSEDUR PENDAFTARAN (PALING LAMBAT 1 HARI SEBELUM TES)

1. Pendaftaran di Sekolah

  • Mengambil Formulir Pendaftaran di sekolah-sekolah yang bekerja sama dengan UKDW dan membayar kepada sekolah sebesar Rp 200.000,-.
  • Mengisi Formulir Pendaftaran
  • Menyerahkan Formulir Pendaftaran dilampiri dengan perlengkapan syarat pendaftaran ke sekolah, lalu sekolah menyerahkan atau mengirimkannya via pos secara kolektif dengan dilampiri bukti kuitansi pembayaran asli pembelian formulir ke Kantor Humas dan Admisi UKDW, Jalan d Wahidin Sudirohusodo no. 5-25, Yogyakarta 55224.

 2. Pendaftaran di UKDW

  • Mengambil Formulir Pendaftaran Jalur Reguler di Kantor Humas dan Admisi pada hari Senin – Jumat (pukul 08.00-15.00 WIB) dan Sabtu (pukul 08.00-12.00 WIB).
  • Mengisi Formulir Pendaftaran dan membayar biaya tes sebesar Rp 200.000,-.
  • Menyerahkan Formulir Pendaftaran dan perlengkapan syarat pendaftaran ke Kantor Humas dan Admisi UKDW, Jalan d Wahidin Sudirohusodo no. 5-25, Yogyakarta 55224.

Catatan : Apabila ada perubahan atau perbedaan informasi, maka yang berlaku adalah yang ada di website resmi UKDW.


Web Populer: Biaya | Info Kerja | Polling | Berita | Lowongan Kerja

Bikin Polling di PollingKita.com, Informasi Lowongan Kerja di www.InfoKerja.net, Informasi Biaya di www.Biaya.info